Kamis, 19 Februari 2009

Archangel

Awalan arch, bila diletakkan di depan kata angel berarti pokok atau unggul, secara literal diterjemahkan sebagai pemimpin malaikat. Tergantung pada referensinya, pasukan tinggi ini mungkin terdiri dari empat, enam, tujuh atau sembilan malaikat.
Misalnya, menurut Book Of Revelation, ada tujuh malaikat terpenting yang berdiri di hadapan Tuhan. Walau Michael, Gabriel, Raphael secara umum disepakati sebagai tiga dari tujuh malaikat terpenting, identitas empat malaikat yang lain masih diperdebatkan. Mereka mungkin Uriel, Raguel, Zadkiel, Saraqael, Remiel, Anael, Orifiel, Uzziel, Raziel dan Metatron.
Menurut Dionysius, malaikat terpenting adalah utusan yang membawa Titah Tuhan. Mereka membawa pesan Tuhan pada manusia dan memegang komando atas pasukan malaikat Tuhan yang terus bertempur melawan Putra Kegelapan, dengan Michael sebagai pemimpin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar